Wednesday 1 November 2017

Membuka Rental Perlengkapan Bayi Menjadi Salah Satu Peluang Bisnis yang Patut Dicoba dan Diikutkan dalam Competition IWIC 11

Assalamualaikum Wr. Wb.




"Sewa" saat ini menjadi solusi paling efektif dalam memenuhi kebutuhan serta meningkatkan kualitas gaya hidup masa mileneal seperti saat ini. sebagai seorang ibu muda yang berkecimpung dalam dunia anak serta aktif dalam berbagai komunitas parenting, aku kepikiran untuk membuka usaha Persewaan/Rental Perlengkapan Bayi. Kalau dipikir-pikir ide bisnis ini sangat prospektif untuk dijalankan karena tidak banyak pengusaha yang terjun menggeluti bisnis ini, jadi otomatis pesaingnya sedikit.  


Seperti yang kita ketahui bahwa pemakaian perlengkapan bayi sangatlah singkat, mungkin hanya akan dipakai setahun saja sehingga akan sangat sia-sia dan tidak efektif jika membelinya padahal harganya lumayan tinggi.

Berdasarkan data statistik, jumlah populasi anak usia dibawah 5 tahun prosentasenya mencapai lebih dari 20 % dari total penduduk Indonesia. Artinya ada sekitar 30 juta jiwa yang mungkin membutuhkan peralatan dan perlengkapan bayi. dari jumlah sebesar itu, aku yakin tidak semuanya mampu atau mau membeli perlengkapan bayi sendiri. Alasannya jelas karena selain faktor harga juga fungsinya yang tidak lama. Jadi aku pikir, orang tua pasti lebih memilih sewa dibandingkan membeli sendiri.

Menjalankan bisnis rental perlengkapan bayi bisa dimulai dengan modal sekitar 10 juta dan dapat dijalankan dirumah. Biaya sebesar itu semuanya dialokasikan untuk pembelian dan perawatan perlengkapan bayi seperti stroller, box bayi, bouncher, car seat, meja makan bayi, mainan, pompa ASI, dan baby carrier

Metode pemasaran yang dapat dilakukan adalah dengan aktif promosi dalam komunitas-komunitas mom and baby atau forum parenting, promosi kepada posyandu-posyandu setempat, aktif promosi di sosial media dan bekerjasama dengan blogger untuk jasa review.

Metode transaksi yang bisa digunakan adalah secara manual/offline  dan secara online dengan membuat Aplikasi berbasis Android dan IOS. 


Kiranya itulah gambaran ide bisnis yang bisa dicoba pada era digital seperti saat ini. Jika teman-teman/ibu-ibu pembaca memiliki ide bisnis juga yuks tetap optimis, jangan ragu dan wujudkan dengan cara berpartisipasi dalam Competition Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest (IWIC) 11. Syarat dan ketentuan untuk berpartisipasi dalam competition ini sangat mudah yaitu seperti dibawah ini :

Mekanisme:
  1. Menuliskan ide sesuai dengan kategori yang dimiliki IWIC 11 dalam bahasa Indonesia secara menarik dan kreatif, sehingga membuat pembaca tertarik untuk ikut submit ide mereka di IWIC 11.
  2. Ajakan partitipasi bisa ditujukan untuk para ibu-ibu (moms) dan/atau anak-anak mereka.
  3. Tulisan/ ide minimal 300 kata.
  4. Menyertakan link www.iwic.indosatooredoo.com dan https://iwic.indosatooredoo.com/reg1.php didalam artikel.
  5. Membuat proposal berdasarkan tulisan ide yang dibuat dalam googleslide.
  6. Submit proposal dalam bentuk link ke https://iwic.indosatooredoo.com/reg1.php
  7. Menyebarkan artikel yang telah dipublikasikan ke media sosial yang dimiliki (Facebook, Twitter, Instagram) dengan hashtag #IWIC11
  8. Like/follow media sosial IWIC: www.facebook.com/IndosatIWICwww.twitter.com/isatooredooiwic, www.instagram.com/indosatooredooiwic
Syarat dan  Ketentuan:
  1. Peserta adalah Warga Negara Indonesia
  2. Peserta bebas menggunakan platform blog apapun.
  3. Tulisan tidak boleh melanggar hak kekayaan intelektual pihak manapun juga.
  4. Tulisan tidak boleh bermuatan politik dan SARA, atau memojokkan individu/golongan tertentu dan tidak melanggar hukum/aturan yang berlaku.
  5. Tidak mempromosikan produk/kegiatan lain.
  6. Konten blog atau website tidak mengandung unsur pornografi, judi, SARA, atau tindakan yang melanggar hukum.
  7. Usia blog atau website minimal 6 bulan.

Waalaikumsalam Wr. Wb.