Friday 1 October 2021

REVIEW SCARLETT: BODY SCRUB COFFEE, BRIGHTENING SHOWER SCRUB COFFEE, DAN FRAGRANCE BRIGHTENING BODY LOTION JOLLY

October 01, 2021 0

      Assalamualaikum Wr. Wb.


Sejak dua minggu lalu sekolah tempatku mengajar sudah menyelenggarakan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT). Sebagai seorang guru tentunya aku harus mampu menunjukan semangat dan mood yang baik  saat mengajar di kelas. Penampilan merupakan bagian dari salah satu performa dalam mengajar. Sejak dulu aku memang selalu memperhatikan bagaimana kerapian pakaianku dan juga aroma tubuh sebelum mulai mengajar. Aroma tubuh yang tidak enak akan merusak kenyamanan belajar anak-anak jadi sebisa mungkin sebelum masuk kelas usahakan dalam kondisi tubuh yang bersih, fresh dan wangi.

Kadang kita terlalu pede, berpikir kalau mandi saja sudah cukup menjaga kesegaran tubuh. Padahal saat kita beraktivitas tubuh kita akan mengelurkan keringat dan membuat aromanya kurang mengenakan. Maka dari itu kita perlu produk body care yang tidak hanya memutihkan dan melembutkan tetapi juga dapat menjaga kesegaran tubuh. Ada yang pengen tau selama ini aku pakai produk apa untuk menjaga semua itu? Stay tune ya girls, aku akan tunjukan ke kalian satu persatu rangkaian body care-ku.



Scarlett Body Scrub Coffee


Aku review mulai dari kemasannya dulu ya girls, kalau menurutku kemasan dari body scrub ini gak jauh beda dengan kemasan-kemasan body scrub lainnya sih berbentuk jar bulat pipih. Material kemasannya berupa plastik sehingga tidak akan mudah pecah.  Scarlett Body Scrub Coffee ini tentunya didominasi warna coffee. Pada bagian bodi kemasan terdapat stiker hologram yang menandakan produk ini original. Kemudian juga terdapat beberapa info mengenai produk seperti cara penggunaan, komposisi, no BPOM dan tanggal expired. Isi dari body scrub ini lumayan banyak yaitu 250 ml dan sangat awet jika dipakai rutin 2-3 kali seminggu.




Komposisi atau kandungan dari Scarlett Body Scrub Coffee diantaranya adalah Aqua Demineralisata, Polyethylene, Cetearyl Alcohol, Cetyl Alcohol, Mineral Oil, Glycol Distearate, Glycerin, Propanediol, Perfume, Glutathione, Tocopheryl Acetate, Dmdm Hydantoin, Triisopropanolamine, Acrylates, Cl 77400.

Body Scrub dengan aroma khas kopi ini memiliki banyak sekali  manfaat karena mengandung anti oksidan yang bisa melindungi kulit dari radikal bebas. Scrub dengan bahan utama kopi mampu mengangkat sel kulit mati, aromanya menenangkan kulit, dan membuat kulit semakin cerah dan halus.



Selanjutnya tekstur dari body scrub ini lebih padat dan ada butiran-butiran halus yang berfungsi mengakat daki. Aromanya sangat harum khas seduhan kopi. Bagi pecinta kopi seperti aku rasanya bener-bener tergila-gila dengan wangi produk ini. Saat mengaplikasikan pada tangan atau bagian tubuh sensasi aromanya kayak sedang menunggu barista menyajikan pesanan kopi kita. Untuk cara pemakaiannya juga sangatlah mudah, hampir sama dengan dengan scrub-scrub merek lain yaitu cukup diaplikasikan pada tubuh selanjutnya digosok pelan-pelan. Diamkan selama kurang lebih 2-3 menit kemudian bilas dengan air bersih.

 

Brightening Shower Scrub Coffee

 

Okey girl lanjut ya ke review produk berikutnya. Selanjutnya setelah habis pakai scrub atau luluran biasanya aku langsung mandi pakai sabun mandi cair. Nah berhubung aku lagi pengen meratakan warna kulit yang udah kaya zebra alias belang-belang jadi aku sekalian pakai serangkaian produknya Scarlett mulai dari scrub dan juga sabun mandinya. Nama produknya adalah  Brightening Shower Scrub Coffee.




Si Brightening Shower Scrub Coffee ini dikemas dalam botol plastik bening dengan stiker coklat khas kopi juga. Dilengkapi dengan tutup flip berwarna putih. Berisi sebanyak 300 ml dengan Shower Scrub berisi coklat. Komposisinya hampir sama dengan body scrub-nya yaitu mengandung Aqua Demineralisata, Sodium Laureth Sulfate, Acrylates Copolymer, Lauryl Betaine, Sodium Lauryl Sulfate, Coconut Fatty Acid Diethanolamide, Perfume, Cocamidopropyl BetaineAmmonium Salt, Glutathione, Hydrolyzed Collagen, Polyethylene, Dmdm Hydantoin, Tocopheryl Acetate, EDTA, Citric Acid, Coffee Extract, CI 77400.

Sabun mandi milik Scarlett ini berbeda dengan tekstur sabun cair pada umumnya, dia dilengkapi dengan butiran-butiran scrub halus. Namun butirannya lembut dan ketika dipakai sama sekali tidak menyakiti kulit bahkan cenderung tidak terasa. Aromanya wangi kopi juga. Setelah pemakaian Shower Scrub ini rasanya kulit jadi lembab dan wangi banget.

Shower scrub ini memiliki kandungan Hydrolyzed Collagen, bekerja sebagai humektan yang membantu kulit kita menahan air. Sehingga kadar air pada kulit tidak akan mudah menguap dan kulit kita tetap lembap. Selain mengandung kolagen ternyata juga mengandung vitamin E sebagai antioksidan yang membantu mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar UV.

 

Fragrance Brightening Body Lotion Jolly

 

Produk body care  ketiga yang aku pakai dari Scarleet adalah Brightening Body Lotion Jolly. Kemasan body lotion ini hampir sama dengan shower scrubnya, berupa botol plastik bening hanya saja tutupnya lock-unlock. Model tutup ini memudahkan kita dalam mengambil isi body lotionnya karena tinggal ditekan saja. Isi dari kemasan produk ini 300 ml. Warna dari body lotion scarlett ini adalah soft pink.



Teksturnya sangat creamy dan lembut sehingga mudah diratakan ke tubuh. Memiliki aroma yang terkesan feminim, wangi lembut dan tidak menyengat. Katanya sih wangi seperti parfume brand luar yang harganya selangit. Tapi emang sih aku belum pernah nemuin produk body lotion yang wanginya seperti milik Scarlett ini.

Salah satu yang paling aku suka dari produk ini adalah efek kelembaban pada kulit karena aku sering sekali terpapar sinar matahari jadi butuh sekali body lotion yang dapat mencegah kulit kering. Meskipun memberikan efek kelembaban namun sama sekali tidak lengket saat dipakai. Selain melembabkan juga dapat mencerahkan kulit karena memang ini adalah salah satu rangkaian brightening body care. Dengan pemakaian rutin, dapat mencerahkan kulit secara alami karena produk ini mengandung Niacinamide & Kojic Acid yang bukan hanya menutrisi kulit tapi juga bisa mencerahkannya. Produk ini diklaim tidak mengandung simple alcohol. Cara pemakaiannya juga tidak ada bedanya dengan memakai lotion pada umumnya tinggal oleskan ke seluruh bagian tubuh hingga merata.

 

Okey girls, itulah review dariku untuk tiga produk body care yang aku punya dari Scarlett. Overall aku suka ketiganya dan paling jatuh cinta pada body lotionnya. Harga dari masing-masing produk ini gak terlalu mahal koq girls cukup Rp 75.000,00 aja dan Scarlett juga sering banget ngadain promo untuk pembelian satu paket. Cara belinya juga gampang tinggal pesan melalui officialnya di @ scarlett_whitening.

 

Wassalamualaikum Wr. Wb.