Thursday 18 August 2016

Senengnya Bisa Kenalan Dengan Mbak Mei Wulandari

Assalamualaikum Wr. Wb.

Ini pertama kalinya aku membuat review tentang blog teman semoga Mbak Mei berkenan ya :). Beberapa waktu yang lalu aku sempat membuat kesepakatan sama Mbak Mei untuk saling review blog. Aku yakin deh pasti semua udah pada kenal, siapa coba yang belum kenal sama blogger yang prestasinya segudang ini. Biar makin sayang yuk kenali lebih dekat lagi, Mbak Mei Wulandari adalah blogger kece asli Wonogiri yang sekarang tinggal di Ibu Kota. Aku pertama kali kenal di dunia blogger saat dia membuat postingan tentang tempat favoritnya di Solo. Ternyata kita sama-sama punya kenangan di Solo, kota kecil yang ngangenin katanya. Kita sama-sama lulusan FKIP UNS meskipun dulu saat masih kuliah kita gak pernah kenal. Asal tempat tinggal kita juga tetanggaan, Mbak Mei dari Wonogiri sementara aku dari Pacitan.


Mbak Mei ini sangat aktif ngeblog dan terdaftar dalam beberapa komunitas blogger. Tulisannya juga sangat inspiratif dan menarik karena gambar desainnya yang lucu-lucu tetapi tetap informatif. Bahasa penulisannya juga tertata dengan baik (Ya iyalah dia kan lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia). 

http://www.meiwulandari.com/

Mbak Mei aktif ngeblog sejak tahun 2012 dan sampai sekarang semakin konsisten menulis postingan setiap minggu bahkan setiap hari (gak kaya aku yang sering malas dan gak tau apa yang mau ditulis). Kalau kata pepatah "Sukses adalah kumpulan dari kemenangan yang kecil". Seperti halnya Mbak Mei, dia juga mengukir prestasi dari hal-hal kecil hingga akhirnya sekarang dia melejit menjadi blogger yang pengunjungnya ribuan. 

Yuk cus... mari klik halaman ABOUT MEI di blognya untuk mengenal deskipsi Mbak Mei. Di umurnya yang masih muda dia sudah banyak mengukir prestasi, karirnya sebagai seorang guru juga luar biasa, beberapa postingannya menampilkan aktivitas-aktivitas seorang guru yang penuh motivasi. 
 
#Curhat. Dulu waktu kecil aku juga bercita-cita menjadi seorang pendidik sama halnya seperti Mbak Mei tapi ternyata Tuhan punya rencana lain kepadaku, ternyata Tuhan membimbingku untuk menekuni bidang lain, meskipun tidak linier dengan ijazahku tapi aku tetap mensyukuri pekerjaanku sekarang.

Kembali ke Mbak Mei aja deh ya dari pada nanti curhatnya kepanjangan. Mbak Mei menyebut blognya bertema Lifestyle jadi gak heran jika kita akan menemui beragam postingan di blognya tentang keluarga, sekolah, ibu dan anak, dan tips-tips lain yang begitu bermanfaat. Dia juga menulis beberapa artikel yang dimuat di majalah, juga tergabung dalam komunitas Blogger Energy dan telah menerbitkan beberapa buku. 


Masih banyak lagi prestasi-prestasinya dalam dunia blogger, dia juga pemenang beberapa Blog Competition, Giveaway dan memiliki kerjasama dengan banyak sponsor. Selain sebagai guru dan blogger Mbak Mei juga seorang Ibu Rumah Tangga yang selalu memprioritaskan keluarga.  Bagi yang ingin kenal lebih dekat lagi sama Mbak Mei follow yuks sosmednya :)



Oh iya, terimakasih buat Mbak Mei yang secara tidak langsung sudah memberikan banyak motivasi dan semangat kepadaku untuk tetap konsisten menulis, menulis, dan menulis karena semua hal itu tidak ada yang instan seperti Indomie. Semua harus melewati proses yang panjang.

Waalaikumsalam Wr. Wb.

2 comments:

  1. Ya Allah...terharu, terima kasih mb Yen. tapi kayaknya itu berlebihan deh, aku ga sehebat itu hehehe
    Makasih banyak ya mbak, semoga bisa menginspirasi ya. Seneng bisa kenalan denganmu.
    Tunggu reviewku, tapi belum janji kapan bisa nulis karena sekolah lagi proses akreditasi hhhuhuuu

    ReplyDelete
  2. Aku seriusan loh mbak nulisnya :)
    Santai mbak aku akan menunggumu dengan setia

    ReplyDelete

Terimakasih sudah berkunjung dan meninggalkan pesan, senang dapat sharing dengan Anda :)